Resep Makanan Sederhana Berbuka Puasa-Dalam berbuka
puasanya pastinya Anda ingin menyiapkan sebuah hidangan yang cukup menarik dan
belum pernah Anda masak sebelumnya. Karena dengan kodrat yang dimiliki manusia
adalah cepat bosan dengan sesuatu. Maka dai itu saya saraankan kepada Anda
untuk bisa mengganti menu masakan untuk berbuka puasa Anda dengan resep makanan
yang baru. Anda pastinya juga ingin merasakan masakan lain bukan ? Kalau Anda
tidak tahu harus bagaimana dalam mencari resep makanan yang pas untuk buka
puasa Anda saya akan menjelaskan bagaimana cara agar menu buka puasa Anda tidak
monoton. Dan yang pastinya sangat menarik untuk Anda santap setelah seharian
penuh Anda berpuasa.
Resep makanan
yang akan saya jelaskan adalah salah satu makanan yang sangat popular sebagai
makanan pembuka yaitu Biji Salak. Sebenarnya Anda pun bisa membeli menu berbuka puasa yang satu ini
di penjual pangan yang biasanya muncul saat – saat bulan puasa seperti ini.
Namun juga, tidak ada salah bukan bila Anda memasak resep makanan ini dengan
tangan Anda sendiri di rumah. Disamping bisa menghemat budget yang Anda
keluarkan, Anda juga bisa yakin betul dengan kebersihan, keseterilan, dan
keamanan dari bahan baku yang Anda gunakan dalam proses pembuatannya serta Anda
bisa mencoba berbagai tambahan rasa sehingga Anda pun bisa merasakan rasa yang
berbeda – beda dan tidak hanya itu – itu saja.
Dalam masakan
ini juga mengandung gula dan karbohidrat yang sangat kaya sehingga sangat baik
sebagai salah satu menu yang harus ada di meja makan Anda saat berbuka puasa.
Karena banyaknya kandungan karbohidrat yang ada dalam masakan ini, bisa di
pastikan masakan ini bisa mengembalikan stamina Anda yang telah terkuras habis
setelah seharian penuh berpuasa. Memang sebaiknya dalam buka puasa tidak di
anjurkan untuk langsung menyantap makanan berat seperti nasi dan lauk –
pauknya, akan tetapi saya sarankan untuk bisa mengonsumsi makanan yang kaya
akan karbohidrat namun bukan nasi. Dan alternatifnya adalah dengan memakan
semangkuk biji salak ini. Ini sangat cocok sekali sebagai pengganjal perut Anda
sebelum Anda melakukan ibadah sholat Maghrib. Karena bisa mengembalikan stamina
dan kekuatan Anda, sehingga Anda bisa dengan khusu’ dalam menjalankan ibadah
sholat Maghrib.
Dalam
pembuatannya pun menggunakan bahan – bahan yang mudah Anda dapatkan dan yang
jelas Anda tidak perlu khawatir dalam cara membuat resep makanan biji salak
ini, karena sangatlah mudah untuk Anda praktekkan. Saya yakin betul bahwa Anda
bisa berhasil membuat masakan ini hanya dengan satu kali percobaan.
Cara Membuat
Resep Makanan Biji Salak Untuk Berbuka
![]() |
Biji Salak |
Bahan – bahan
yang perlu Anda siapkan :
Bahan yang di
butuhkan dalam pembuatan bubur :
- 750 ml air
- 250 gr gula merah yang di sisir secara halus
- 50 gr gula pasir
- 3 lembar daun pandan
- ½ sdt garam
Bahan – bahan
yang perlu di siapkan untuk Masakan Biji Salaknya :
- 500 gr ubi jalar, yang sebelumnya sudah di kupas dan dicuci bersih kemudian di kukus dan di haluskan
- 100 gr tepung tapioca
- ½ sdt garam
- Bahan – bahan untuk saus santan :
- 300 ml santan
- 2 lembar daun pandan
- ½ sdt garam
- ½ sdt tepung maizena dan larutkan dengan 2 sdm air
Adapun proses pembuatannya adalah sebagai berikut.
Yang pertama,
campur lah ubi jalar, garam, tepung tapioca kemudian aduk hingga rata. Setelah
semua tercampur rata, lalu bautlah adonan tadi menjadi bentuk bulatan kecil
seukuran kelereng. Kemudian sisiskan.
Yang kedua,
rebuslah air bersama dengan gula merah, gula pasir, daun pandan, dan garam
hingga mendidih. Setelah mendidih, Anda bisa mengangkat dan kemudian saring air
tersebut.
Yang ketiga,
masak kembali larutan gula tadi hingga mendidih. Setelah larutan itu mendidih,
masukkanlah biji salak hingga biji salak itu mengapung. Setelah semua biji
salak mengapung, maka angkatlah.
Yang keempat,
dalam proses yang keempat Anda harus terlebih dahulu membuat saus santannya.
Cara membuatnya sangatlah mudah yaitu dengan merebus santan bersama daun pandan
dan garam hingga mendidih sambil di aduk pelan – pelan. Bersamaan dengan itu
semua, masukkanlah larutan tepung maizena dan masak hingga santan mengental.
Santan bisa Anda angkat.
Yang kelima, resep
makanan biji salak pun sudah siap disajikan dengan kelezatan saus diatasnya.
Jika Anda
mempunyai seorang anak yang sedang berpuasa, kegitan ini bisa Anda jadikan
sebagai pengisi waktu untuk menunggu saat adzan Maghrib. Membuat bentuk yang
menyerupai kelereng itu bisa membuat mereka sangat asyik dengan hal tersebut
sehingga mereka lupa akan rasa lapar yang mereka rasakan. Dan Insya Allah saya
masih akan memberikan resep makanan yang lainnya untuk mengisi daftar menu
berbuka puasa Anda. Juga jangan lupa untuk share artikel ini kepada teman atau
pun kerabat Anda melalui akun media social Anda agar mereka juga bisa
mendapatkan manfaatnya. Selamat mencoba ! J
Resep Makanan Sederhana Berbuka Puasa | Biji Salak
Reviewed by Unknown
on
20.07
Rating:

Tidak ada komentar: